IQNA

Pertemuan IQNA:

Pemikiran Sederhana Salah Satu Faktor Terpenting Terpikatnya Masyarakat kepada ISIS

8:04 - January 28, 2016
Berita ID: 3470110
IRAN (IQNA) - Abbas Khamehyar dalam sebuah pertemuan “Masa Depan ISIS dan Gerakan Takfiri”, dengan menerangkan bahwa pemahaman dangkal termasuk faktor terpenting ketertarikan seseorang kepada kelompok takfiri.

Menurut laporan IQNA, dalam pertemuan yang diselenggarakan Selasa (26/1) dengan dihadiri Abbas Khamehyar, deputi internasional organisasi kebudayaan dan komunikasi Islam di auditorium konferensi organisasi aktivitas Al-Quran akademik negara membahas dan mengkaji pembahasan-pembahasan seperti hakikat gerakan ISIS, wahabi dan hubungan mereka dengan kelompok-kelompok takfiri, sumber keuangan ISIS dan aktivitas kelompok ini di Eropa dan Timur Tengah.

Pertemuan tersebut diselenggarakan dengan tujuan menyingkap esensi gerakan takfiri dan menilik ke masa depan kelompok ini, dengan memperhatikan penyebaran cakupan aktivitas kelompok takfiri teroris di pelbagai belahan dunia.

Dalam pertemuan tersebut Khamehyar menganggap gerakan takfiri dan kelompok-kelompok ekstrem seperti ISIS sebagai produk tiga faktor, Ideologi, politik dan keuangan dan mengatakan, ISIS sebagai sebuah ide pikiran yang sedang berkembang di semua kawasan geografi, sampai-sampai tidak ada satu pemerintahanpun yang dengan sendirinya mampu melawan kelompok takfiri tersebut.

Dia menjelaskan, kekerasan buta dan tanpa kompromi yang menjadi ciri khas kelompok teroris ini adalah faktor tendensi ke ISIS dan mengungkapkan, pemikiran dangkal termasuk faktor terpenting dalam memikat seseorang pada kelompok takfiri ISIS dan kelompok ini tidak terlalu mendalami agama dan dasar-dasar keyakinannya.

"ISIS mendakwahkan penampilan dan kulit agama dengan pandangan dangkal terhadap agama dan pembahasan-pembahasan ideologi serta tidak mengetahui esensi dan kedalaman pokok dan dasar-dasar agama,” tegas Khamehyar.

Deputi internasional organisasi kebudayaan dan komunikasi Islam melanjutkan, kelompok ini dengan memiliki lingkup dan pengaruh pikiran di kawasan Ahlusunnah menghendaki Syiahfobia.

Penjabaran pertemuan tersebut akan diupload di situs IQNA.

Berita gambar pertemuan tersebut dalam dilihat disini!

http://iqna.ir/fa/news/3470507

captcha