IQNA

Pengumuman Detail Jaringan Televisi Gabungan Malaysia, Turki dan Pakistan

17:02 - October 02, 2019
Berita ID: 3473483
MALAYSIA (IQNA) - Beberapa fitur jaringan televisi baru, yang akan diluncurkan dalam kemitraan dengan tiga negara Malaysia, Turki dan Pakistan untuk melawan propaganda anti-Islam media-media Barat, telah diumumkan.

Menurut laporan IQNA dilansir dari Dailysabah.com, menyusul pengumuman peluncuran jaringan televisi Islam bersama, para pejabat dari tiga negara mengumumkan rincian tujuan dan fiturnya.

“Kami merasa bahwa laporan media Barat tentang Islam dan Muslim tidak akurat dan tidak mencerminkan Islam yang sebenarnya. Misalnya, mereka menyebut Muslim sebagai teroris dan dunia menerima ini, sementara Islam bukan agama kekerasan,” kata Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Mohamad kepada media.

Dia menambahkan: "Jaringan televisi ini akan beroperasi di bawah pengawasan dan pengelolaan Kementerian Komunikasi dan Informasi dari tiga negara."Imran Khan, Perdana Nenteri Pakistan, juga menganggap struktur jaringan ini sebagai alat untuk melawan umat Islam dengan kegiatan anti-Islam dan meluruskan kesalahpahaman tentang Islam.

Dia menegaskan: "Dalam jaringan ini, sejumlah film dan serial tentang sejarah Islam akan dibuat untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dunia tentang Islam.

Keputusan untuk meluncurkan jaringan diumumkan di sela-sela pertemuan Majelis Umum PBB baru-baru ini dalam pertemuan trilateral Mahathir Muhammad (Malaysia), Imran Khan (Pakistan) dan Recep Tayyip Erdogan (Turki).

 

http://iqna.ir/fa/news/3846310

captcha