IQNA

MTQ Antar Dusun Gampong Blang Cot Baroh Berakhir

20:39 - December 05, 2019
Berita ID: 3473676
INDONESIA (IQNA) – Keuchik Gampong Blang Cot Baroh, Kecamatan Jeumpa, Kabupaten Bireuen, Hermansyah Daud, secara resmi menutup acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) antar dusun ke-1 tingkat remaja dan anak-anak.

Menurut laporan IQNA, penutupan MTQ tersebut, berlangsung dihalaman meunasah gamping setempat, Rabu (4/12/2019), dirangkai dengan tausiyah agama oleh Tgk H Abdul Wahed dalam rangka perayaan maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijiriah.

Pada MTQ itu, Dusun Tgk Dibalee, meraih juara umum piala pemuda ke 1 Tahun 2019. Sementara itu, sejumlah siswa PAUD Humairah gapong setempat di Desa Balang memborong juara pada lomba hafalan ayat pendek.

MTQ ini dikuti 176 peserta dari tiga dusun, yakni Dusun Tgk Dibalee, Dusun Balee Labang dan Dusun Blang Timu dengan memperlombakan, yaitu MTQ Tilawah remaja dan anak, (putra/putri).

Kemudian, lomba pidato remaja putar/putri, lomba pidato anak-anak (putra/putri), lomba azan remaja dan anak-anak, hafalan I’tikad 50 (putra/putri) serta lomba hafalan ayat pendek bagi anak PAUD dan tingkat SD (putra/putri).

Pada kesempatan itu. Hermansyah Daud menyampaikan apresiasi kepada seluruh pemuda yang ikut berperan dengan menggelar MTQ tahun ini.

MTQ Antar Dusun Gampong Blang Cot Baroh Berakhir

Kegiatan ini, tambah Hermansyah Daud merupakan salah satu program yang sangat bagus, dengan tujuan mendidik generasi penerus, memiliki nilai spritualitas dan berahklak mulia.

“MTQ Ini merupakan bagian pendidikan karakter anak-anak dalam gampong, dan ikut menambah motivasi bagi orang tua, untuk mendukung pendidikan agama serta mencintai alquran sejak usia dini,” ujar Keuchik Gampong Blang Cot Baroh.

Sementara itu, Ketua Panitia Pekasana, Athailah didamping Jafaruddin (Yah Cut) mengatakan, MTQ ini dicetus pemuda Blang Cot Baroh, bertujuan untuk mendidik generasi remaja dan anak-anak di gampong, agar dapat memahami dan mendalami ayat alquran.

“Selama MTQ ini berlangsung, kami mengundang dewan hakim dan juri pasantren dari luar gampong, sehingga netral,” jelasnya.

Juara umum tahun ini, diraih Dusun Tgk Dibalee, posisi kedua Dusun Balee Labang dan posisi ketiga Dusun Blang Timu. Sementara ajang MTQ ke- 2 kembali dilaksanakan tahun depan.

“Bagi setiap juara masing-masing kategori diberikan piala dan uang pembinaan, sedangkan yang tidak juara juga serahkan hadiah bingkisan,” jelas Athailah. (Herman Suesilo).

https://kabarbireuen.com/mtq-antar-dusun-gampong-blang-cot-baroh-berakhir/

 

Kunci-kunci: indonesia ، MTQ Daerah ، Antar Dusun
captcha