IQNA

Banjarmasin Juara Umum MTQ Propinsi

16:35 - December 14, 2019
Berita ID: 3473718
INDONESIA (IQNA) – Untuk ketiga kalinya, para kapilah MTQ 2019 berhasil meraih juara umum. Terakhir sekitar 49 juara 1, 2 dan hingga diraih oleh qori qoriah dari berbagai kategori pada pagelaran MTQ XXXII di Kota Baru bulan lalu sehingga Banjar­masin berhak mendaparkan piala utama sebagai juara umum tingkat propinsi Kalsel.

Menurut laporan IQNA,  Qori qoriah tersebut tak hanya mendapatkan hadiah dari MTQ tersebut namun juga mendapatkan apresiasi dari pemko Banjarmasin dengan uang pembinaan bernilai jutaan rupiah.

Salah satu juara 1 qori pria dewasa terbaik M.Rizqon yang telah menjadi langganan juara MTQ merasa sangat bersyukur dengan prestasi yang ditorehnya sejak remaja. “ Ini bukan yang pertama saya ikut lomba, sebe­lum­nya juga saya sering ikut tahfiz di lomba serupa mulai dari tingkat kota hingga nasional, “katanya.

Bahkan mahasiswa semester tiga Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin juga pernah mewakili Indonesia dalam lomba serupa di Negara Turki. “ Waktu itu menjadi juara tiga di Turki, “tuturnya.

Wali Kota Banjarmasin, H.Ibnu Sina mengatakan, sangat bangga dan bersyukur karena ternyata banyak gene­rasi muda di Banjarmasin yang cinta dengan Al Quran. Hal ini diharapkan dapat terus terjaga sehingga memberikan semangat baru lagi bagi qori qoriah generasi baru ataupun qori qpriah yang telah menoreh prestasi. Harapannya para qori qoriah kita ini dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari – hari, “katanya.

Sedangkan Kabag Kesra Koa Banjarmasin, Isya Anshari mengatakan akan terus mem­berikan motivasi kepada gene­rasi muda pecinta Al quran dengan memberikan kesem­patan dan peluang besar dalam mensyiarkan Islam.

“ Dengan dukungan dari pemerintah, para generasi qurani qori qoriah akan terus melaju hingga nanti dapat membawa nama banua ke nasional hingga Internasional, “katanya.

Setelah ini, para qori qoriah tersebut akan bersiap lagi dalam MTQ tingkat Nasional di Padang, Sumatera Barat pada 2020 mendatang. Via

 

https://matabanua.co.id/2019/12/13/banjarmasin-juara-umum-mtq-propinsi/

captcha