IQNA

Pesan Rahbar untuk Sidang Asosiasi Pelajar Islam di Eropa:

Peristiwa Hari Ini Mengumumkan Munculnya Fenomena Tunggal di Dunia Dewasa Ini

7:46 - January 26, 2020
Berita ID: 3473874
IRAN (IQNA) - Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran atau Rahbar dalam pesannya untuk sidang Union of Islamic Students Associations in Europe ke-54 menekankan, kesyahidan demi kesyahidan, unjuk kekuatan militer, kehadiran luas rakyat, semangat kokoh dan tekad baja para pemuda, di samping ribuan aktivitas lain di bidang sains dan teknologi serta strategi agama dan spiritual di tengah mayoritas kaum muda Iran, semua mengabarkan sebuah fenomena tunggal di dunia dewasa ini.

Menurut laporan IQNA dilansir dari situs Rahbar, teks pesan Pemimpin Besar Revolusi Islam yang dibacakan pada Sabtu pagi di Wina, Austria (25/1/2020) adalah sebagai berikut:

Bismillahirrahmanirrahim

Pemuda yang mulia Asosiasi Pelajar Islam

Tahun ini pertemuan Anda semua berlangsung di tengah peristiwa penting, dimana kesyahidan demi kesyahidan, unjuk kekuatan militer, kehadiran luas rakyat, semangat kokoh dan tekad baja para pemuda, di samping ribuan aktivitas lain di bidang sains dan teknologi serta strategi agama dan spiritual di tengah mayoritas kaum muda Iran, semua melahirkan sebuah fenomena tunggal di dunia dewasa ini, fenomena yang dapat memberi pengaruh dalam dan determinan pada masa depan sejarah.

Langkah kedua Revolusi Islam dengan daya dan kekuatan Allah harus mampu membawa fenomena ini pada kesempurnaan yang membuahkan hasil.

Harapan terkait gerakan vital ini berada di pundak para ilmuwan muda yang bijak serta beriman, dan Anda dapat menjadi bagian yang terpilih dalam sejarah ini.

Semoga kesuksesan menyertai Anda, orang-orang terkasih

Wassalamualaikum warahmatullahi wa barakatuh

 

Sayyid Ali Khamenei

Kamis, 23/01/2020

 

 

https://iqna.ir/fa/news/3873990

captcha