Menurut Iqna mengutip Middle East News, Longmarch Arbain Huseini pada tahun 1447 H dimulai dari wilayah Ras al-Bisha di titik terjauh Irak, Faw, menuju Karbala.
Para peziarah Arbain Huseini memulai perjalanan mereka menuju kiblat Ahrar di bawah terik matahari dan cuaca yang sangat panas.
Maukib-maukib Huseini juga siap memberikan berbagai layanan kepada para peziarah Arbain Huseini.
Rute dari Ras al-Bisha ke Karbala lebih dari 600 kilometer, dan suhu saat ini lebih dari 50 derajat Celsius, tetapi meskipun demikian, para peziarah berjalan kaki ke Karbala untuk berpartisipasi dalam longmarch Arbain.
Arbain adalah salah satu ritual keagamaan terpenting bagi kaum Syiah, dengan jutaan orang dari berbagai daerah berjalan kaki menuju Karbala. (HRY)
4294252