IQNA

Al-Azhar Mengutuk Serangan ke Masjid-masjid di Negara-negara Barat

18:53 - November 18, 2015
Berita ID: 3454423
MESIR (IQNA) - Markas Islam Al-Azhar sangat mengutuk serangan ke masjid-masjid di negara-negara Barat dalam merespon peledakan teroris Paris.

Menurut laporan IQNA, seperti dikutip dari Sada al-Balad, Al-Azhar dengan mengecam serangan ini, meminta pemerintah Barat mendukung muslimin supaya menghalau serangan ke masjid-masjid dan menghormati situs-situs suci mereka.
Al-Azhar mengumumkan, provokasi sebagian partai dan tokoh-tokoh ekstrem melawan muslim dan tempat-tempat ibadah mereka telah mengobarkan konflik dan akan meningkatkan ketegangan pihak lain.
Markas Islam ini menegaskan, aksi semacam ini akan menguntungkan kekuatan obskurantisme, dimana kita membutuhkan integrasi upaya untuk melawan dan menumpas mereka.

Urgensi Melawan Pemikiran ISIS
Dr. Abbas Shuman, wakil Syaikh Al-Azhar juga, Senin (16/11), mengumumkan kesiapan markas ini untuk mengirim para ulama ke Perancis dengan tujuan melawan para ekstrem.
Dia meminta perlawanan ideologi-ideologi menyimpang ISIS dan mengatakan, melawan ISIS membutuhkan pengobatan intelektual dan perlawanan tidak dibatasi hanya dengan cara-cara keamanan.

3453601

Kunci-kunci: mesir
captcha