IQNA

Pameran Spesialis Keajaiban Ilmiah Al-Quran Dibuka di Sharjah-Emirat

7:17 - April 09, 2015
Berita ID: 3111949
EMIRAT (IQNA) - Pameran spesialis keajabain ilmiah Al-Quran Al-Karim dibuka pada hari Selasa (7/4/2015), di kota Sharjah-Emirat.

“Pameran spesialis keajaiban Al-Quran Al-Karim ini diselenggarakan dengan dihadiri oleh Majid Bushalibi, Sekjen Himpunan Islam Sharjah dan dengan tujuan publikasi kebudayaan Islam dan penyadaran masyarakat tentang bukti-bukti dan aspek-aspek keajabain ilmiah Al-Quran Al-Karim,” demikian laporan IQNA, seperti dikutip dari harian Emirat Al-Bayan.
Majid Bushalibi, Sekjen Himpunan Islam Sharjah setelah pembukaan pameran ini melakukan kunjungan ke pelbagai bagian-bagian pameran tersebut dan menyaksikan penemuan-penemuan ilmiah terkemuka dan perubahan-perubahan tentang hakikat eksistensi terkait dengan teks-teks Al-Quran, yang telah diisyaratkan oleh Al-Quran sejak 14 abad yang silam.
Pameran ini memiliki empat bagian, dimana di situ lebih dari 35 papan pigura dipamerkan dihadapan umum, papan-papan pigura ini menunjukkan tanda-tanda keajabain ayat-ayat Al-Quran dengan penjelasan ringkas, guna lebih mengenalkan kepada para pengunjung tentang pelbagai dimensi keajaiban Al-Quran.
Demikian juga, dalam pameran ini dijelaskan tentang aspek dan rahasia-rahasia keajaiban eksistensi dunia di langit, bumi, laut, gurun, hewan, tumbuh-tumbuhan, manusia dan angkasa untuk para peminat.
3106584

Kunci-kunci: quran
captcha