Menurut laporan IQNA dilansir dari www.enferaad, Dr. Fahd Al-Afasi berkata: "Aplikasi ini dirancang dan diproduksi oleh divisi masjid kementerian wakaf Kuwait dan dapat diinstal pada smartphone."
Aplikasi ini memuat lebih dari 1.500 masjid di seluruh Kuwait. "Rancangan software ini menjelaskan kadar kepedulian Kementerian Wakaf Kuwait untuk memperluas kegiatannya di berbagai sektor, yang mana salah satunya adalah urusan masjid,” ucapnya.
Dr. Fahd Al-Afasi berkata, rancangan dan produksi software ini dapat menjadi faktor peningkatan kemampuan masjid untuk melaksanakan misinya dengan cara sebaik mungkin.
Dia menjelaskan bahwa aplikasi ini memuat penentuan lokasi geografis masjid di enam provinsi Kuwait dan memberikan informasi yang komprehensif tentang kegiatan dan layanan yang diberikan.
Pejabat Kuwait ini, di penghujung, meminta audien software ini agar menempatkan rekomendasinya untuk meningkatkan kinerja masjid di Kementerian Wakaf Kuwait.
http://iqna.ir/fa/news/3717682