IQNA

Qori Cilik yang Memiliki Harapan-harapan Besar

9:52 - June 02, 2020
Berita ID: 3474269
TEHERAN (IQNA) - Seorang anak lelaki berusia delapan tahun tinggal di sebuah pedesaan di provinsi Kafr el-Sheikh, Mesir, yang memukau pendengar dengan suaranya yang indah dalam melantunkan Alquran dan tawasyih.

Al-Youm7 melaporkan, hafalan dan tilawah Alquran adalah suatu kehormatan bagi setiap anak dan disertai dengan penghormatan dan penghargaan para pendengar untuknya.

Omar Emad Ali Mansour adalah anak Mesir berusia delapan tahun yang duduk di kelas tiga sekolah dasar dan telah memulai perjalanan globalisasi dari sebuah desa di provinsi Kafr el-Sheikh.

Dia mulai menghafal Alquran pada usia tiga tahun, memiliki harapan suatu hari dapat mentilawah di radio dan televisi Alquran dan berpartisipasi dalam ritual keagamaan, meskipun usianya masih belia.

Anak Mesir itu menyatakan bahwa pamannya, Sheikh Ahmad Talal, telah membuat ia tertarik pada Alquran sejak ia masih kecil dan mendorongnya untuk menghafal Alquran dan mengatakan penyingkapan suara merdu, bakat untuk menghafal tawasyih dan beragam doa.

Dia menyatakan bahwa dia mencintai tawasyih dan doa serta telah menghafal banyak karya para masayikh kenamaan seperti Sheikh Mohamad Fayoumi, Sheikh Nasruddin Tubar, Sheikh Seyyed Nashbandi, Sheikh Mohammad Imran, Sheikh Kamal Yusuf al-Bahtimi, Sheikh Taha al-Fashni dan Sheikh Mohammad al-Tukhi.

Omar Emad mengatakan bahwa panutannya dalam qiraat Alquran adalah Sheikh Abdul Basit Abdul Samad, Sheikh Khalil al-Hussary, Sheikh Mustafa Ghalwash dan para qori terkenal Mesir lainnya. Ia juga berbicara tentang harapannya untuk mentilawah di radio dan televise Negara ini dan mengharap bahwa semoga selama hidup berada di bawah bayangan Alquran.

Dia juga menekankan bahwa desa-desa di provinsi Kafr el-Sheikh penuh dengan bakat-bakat Alquran yang harus ditemukan.

Lantunan dalam menyanjung Nabi (saw) dengan suara anak cilik Mesir ini dan paduan suara sejumlah anak dan remaja di negara ini dapat dilihat di bawah ini:

3902175

captcha