Menurut Iqna, acara ini diadakan pada hari Senin, 23 Desember, dalam rangka peringatan kelahiran Sayyidah az-Zahra (as) atas upaya Pusat Ilmu Alquran Nasional yang berafiliasi dengan Departemen Wakaf Syiah Irak di aula Tsaqalain Bagdad, dan turut hadir Hasan Qanbar, direktur Pusat Alquran Syahid Habib bin Muzhahir Asadi dari Kuwait, sejumlah pengajar dan penghafal Alquran di pusat ini dan para siswa sekolah Alquran untuk perempuan yang berafiliasi dengan wakaf Syiah Irak.
Pidato Rafi’ al-‘Amiri, direktur Pusat Ilmu Alquran Nasional Irak, mengenai kedudukan Sayyidah az-Zahra (as) dalam Islam dan aktivitas Qurani pusat tersebut, dan pembacaan nasyid bertepatan dengan kelahiran az-Zahra (as) oleh Haji Ali Abdul Sattar al-Khafaji, qari dan abdi Ahlulbait (as), itu adalah bagian dari program acara.
Lebih lanjut, Rafi’ al-‘Amiri menyumbangkan mushaf Alquran Braille kepada para guru dan penghafal Alquran tunanetra Pusat Alquran Syahid Habib bin Muzhahir Asadi di Kuwait dan dalam sambutannya mengatakan: “Sumbangan Alquran ini menunjukkan upaya Pusat Ilmu Alquran Nasional Irak dalam mendukung semua qari dan penghafal Alquran”. (HRY)
4255981