IQNA

Pengumuman Waktu Penyelenggaraan Musabaqoh Internasional Al-Quran Malaysia

7:02 - April 05, 2017
Berita ID: 3471146
MALAYSIA (IQNA) - Musabaqoh internasional al-Quran negara Malaysia ke-59 akan diselenggarakan pada bulan Mei mendatang.

Menurut laporan IQNA, musabaqoh internasional al-Quran negara Malaysia ke-59 akan diselenggarakan tanggal 15-20 Mei mendatang.

Dengan demikian, Hamed Alizadeh, qori remaja Iran dari propinsi Razavi akan hadir sebagai delegasi Republik Islam Iran. Setelah pengumuman hasil evaluasi para qori dan hafiz al-Quran kesepuluh ia dipilih sebagai wakil Iran dalam musabaqoh Malaysia tersebut. Hamed Alizadeh dalam musabaqoh nasional al-Quran ke 39 yang diselenggarakan pada akhir tahun 2016 lalu di Ziba Kenar, Gilan berhasil menyabet peringkat tinggi dan karenanya ia masuk dalam evaluasi tersebut.

Laporan IQNA menunjukkan, selain Hamed Alizadeh yang hadir sebagai wakil negara Iran dalam musabaqoh, Gholam Reza Shahmiveh, pengajar qiraat al-Quran juga akan hadir sebagai pengajar pembimbing.

Musabaqoh internasional al-Quran negara Malaysia sampai sekarang telah melewati 58 periode dan para qori asal Iran sampai sekarang telah berhasil menyabet juara pertama dalam 10 periode, peringkat pertama dalam musabaqoh ini disabet oleh qori Iran pada tahun 1352 oleh Almarhum Mohammad Taqi Morovat. Demikian juga Abbas Salimi telah menyabet peringkat pertama setelah kemenangan Revolusi Islam untuk negara Iran dan peringkat pertama juga disabet oleh Mohsen Haji Hassani Kargar.

Musabaqoh ini di tahun-tahun terakhir juga diselenggarakan dalam jurusan hafalan seluruh al-Quran, sementara sampai sekarang wakil negara Iran belum pernah diundang dalam jurusan tersebut.

http://iqna.ir/fa/news/3586368

Kunci-kunci: malaysia ، mtq ، penyelenggaraan
captcha